Kuliner
Rewa Coffee Kerap Diserbu oleh Para Muda-mudi di Tangerang karena Nyaman untuk Olahraga dan Kencan
Banyak sejumlah kafe dan resto di Kota Tangerang yang ramai disinggahi. Khususnya kafe bernama Rewa Coffee ini.
Penulis: AndikaPanduwinata | Editor: Rendy Renuki
TRIBUNTANGERANG.COM, TANGERANG - Di Kota Tangerang terdapat sejumlah kafe dan resto yang bisa disinggahi warga Tangerang di akhir pekan.
Salah satu kafe yang bisa disinggahi di Kota Tangerang bernama Rewa Coffee.
Kafe tersebut kerap diserbu oleh para kaum muda-mudi.
Lokasinya berada di Jalan Irigasi Sipon, Cipondoh, Kota Tangerang.
Keberadaan kafe ini berbeda dengan sejumlah kafe-kafe lainnya.
Baca juga: Video Pria Gemulai Joget Viral di Medsos, Pihak Kafe WOW Bantah Jadi Tempat perkumpulan Khusus LGBT
Baca juga: 10 Kafe di Tangerang yang Asyik Buat Nongkrong di Masa PPKM Level 1
Baca juga: Kepergok Asyik Berduaan dengan Pria di Kafe Bandung, MARIA VANIA Malah Mengaku Ini
Mempunya keunikan tersendiri yakni nyaman untuk berolahraga dan kencan.
Pantauan Warta Kota di lokasi, bangunannya terdiri dari tiga laintai.
Terdapat lapangan futsal, bagian in door mau pun out door dan juga bagian atas untuk live musik.
Oranamen pun cukup menarik.
Terdiri dari dinding batu bata merah dan sofa-sofa serta bantal cantik.
BERITA VIDEO: Tiga Eks Karyawan KPK Ini Ogah Jadi PNS di Polri, Simak Alasannya
"Tempatnya nyaman banget," kata Ica (19) satu dari pengunjung Rewa Coffee kepada Warta Kota, Kamis (9/12/2021).
Ica membawa kekasihnya, yakni Fauzan (20) sambil bersantai di kafe ini.
Mereka pun asyik berbincang sambil menikmati sejumlah menu makanan yang ada.
"Lokasinya juga strategis. Pas banget di Perempatan Royal, asyik buat santai," ucap Ica.
Hal senada juga diungkapkan Fauzan.
Dia mengatakan bahwa harga yang ditawarkan dari tiap menunya pun sangat terjangkau.
"Minumannya enak-enak, murah-murah juga," kata Fauzan.
Ridwan (24) satu pengunjung lainnya memanfaatkan lapangan futsal untuk berolahraga di dalam kafe tersebut.
Dirinya datang bersama rekan-rekan kerjanya.
"Nyaman buat olahraga habis itu nongkrong sambil ngobrol-ngobrol sama teman," ungkapnya.
Sementara itu, Turidi selaku pemilik Rewa Coffee menjelaskan bahwa dirinya terinspirasi dari ibunya dalam membangun kafe ini.
Kafe yang memang khusus untuk berolahraga serta berkumpul.
"Nama Rewa sendiri itu nama ibu saya. Saya terinspirasi dari ibu saya makanya terpikir untuk buat kafe ini," tutur Turidi.
Menurutnya kafenya ini sangat berbeda dengan tempat lainnya. Bukan karena konsepnya saja tapi juga varian menunya.
"Kopinya enak-enak, cemilannya juga kearifan lokal ada rujak cireng dan lainnya," paparnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/tangerang/foto/bank/originals/Rewa-Coffee-di-Kota-Tangerang-diminati-kaum-muda-karena-punya-keunikan-dibanding-kafe-lain.jpg)