Virus Corona

Banyak Warga Tak Tahu Cara Daftar Vaksinasi Booster, Kasudin Kesehatan Jakbar: Gencarkan Sosialisasi

Plt Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat, Yudi Dimyati mengatakan, antusiasme warga Jakarta Barat yang ingin vaksinasi booster cukup tinggi.

Penulis: Miftahul Munir | Editor: Hertanto Soebijoto
Tribun Tangerang/Gilbert Sem Sandro
Antusias Lansia Ikuti Vaksinasi Booster Tinggi, Buat Antrean Vaksinasi di PMI Kota Tangerang Meluber, Sabtu (15/1/2022) 

TRIBUNTANGERANG.COM, KEMBANGAN - Vaksinasi Covid-19 booster untuk warga di Jakarta sudah dimulai oleh Dinas Kesehatan diseluruh wilayah sejak Rabu (12/1/2022) lalu.

Plt Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat, Yudi Dimyati mengatakan, antusiasme warga Jakarta Barat yang ingin vaksinasi booster cukup tinggi sejak dibuka Minggu lalu.

Namun, banyak warga yang belum mengetahui tata cara pendaftaran dan banyak yang belum enam bulan vaksin kedua tapi sudah ingin vaksin booster.

Video: Antusiasme Warga Lansia Ikuti Vaksinasi Booster, Tinggi


"Mungkin karena minggu lalu masih baru, belum ada yang tau caranya gimana, ternyata datang dan belum punya tiket untuk booster, ada juga yang belum enam bulan vaksin keduanya," kata dia, Selasa (18/1/2022).


Oleh karena itu, Yudi meminta kepada seluruh Puskesmas di Jakarta Barat untuk memberikan sosialisasi kepada warga terkait vaksinasi booster.


Sehingga, kata dia, warga yang belum paham penerimaan vaksinasi booster bisa mengetahui supaya datang sesuai jadwalnya.

Baca juga: Markas PMI Kota Tangerang dipenuhi Masyarakat yang Antusias Lakukan Vaksinasi Booster

Baca juga: RSU Kota Tangsel Catat Keseluruhan Lansia dapat Jalani Penyuntikan Vaksinasi Booster Covid-19 


"Contohnya di sentra vaksin Mall Slipi Jaya, ada 500 orang datang tapi belum waktunya mendapat booster, begitu juga di Puskesmas Kembangan ada 300an orang," tutur Yudi.


Sosialisasi kepada warga dinilai penting supaya mereka tidak bolak-balik mendatangi sentra vaksin.


Kemudian sosialisasi terkait dengan cara pendaftaran untuk ikut dalam vaksinasi Covid-19 booster.

Baca juga: CARA Download Sertifikat Vaksin Covid-19 dari WhatsApp HP, Simak Langkah-langkahnya


"Itu ada informasi secara infografis, info layanannya seperti tiket harus disosialisasikan oleh puskemas supaya paham gimana prosedurnya," jelas dia. (m26)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved