Sepakbola
Turnamen sepakbola IYC digelar Pekan Depan, Namun 3 Klub asal Spanyol belum Beri Kepastian
Perhelatan IYC 2021 rencananya digelar di Jakarta International Stadium (JIS),pekan depan. Namun tiga peserta asal klub Spanyol belum beri kepastian
Penulis: Yolanda Putri Dewanti | Editor: Lilis Setyaningsih
TRIBUNTANGERANG.COM, GAMBIR -- Perhelatan International Youth Championship (IYC) 2021 rencananya digelar di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara pekan depan.
Sejumlah peserta, yakni tiga klub sepak bola Spanyol U-18, yakni Real Madrid, Barcelona, serta Atletico Madrid rencananya akan merumput di stadium kebanggaan DKI Jakarta ini.
Namun, Tournament Director International Youth Championship (IYC), Tigorshalom Boboy mengaku pihaknya masih menunggu komfirmasi terkait kedatangan tiga klub sepak bola Spanyol U-18, yakni Real Madrid, Barcelona, serta Atletico Madrid dan Indonesia All Star U-20.
Diketahui, perhelatan International Youth Championship (IYC) 2021 direncanakan akan digelar di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, pada Sabtu 5 Februari 2022.
Baca juga: Baru akan Rampung Maret, PKS sudah Usul Pemprov DKI Izinkan JIS jadi Lokasi Kampanye Pilpres 2024
"Surat undangan sudah kami sampaikan sejak awal Januari kemarin. Kita masih menunggu konfirmasi kedatangan mereka," ucap Tigor kepada wartawan, Jumat (28/1/2022).
Kendati demikian, Tigor menegaskan belum ada rencana untuk mengundurkan tanggal gelaran pertandingan persahabatan ini meski belum mendapat kepastian kehadiran klub sepak bola Spanyol.
PT Jakarta Propertindo (Jakpro) juga telah memastikan perhelatan turnamen sepak bola International Youth Championship (IYC) 2021 akan digelar pada Sabtu (5/2/2022) mendatang.
Direktur utama PT Jakarta Propertindo (Jakpro) Widi Amanasto mengatakan bahwa pelaksanaan turnamen akan sepenuhnya digelar di Jakarta International Stadium (JIS), Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Baca juga: Anies Baswedan Diminta Fokus Pengendalian Banjir dan Omicron Dibanding Urus Sound System JIS
Diketahui, rencananya tidak hanya digelar di Jakarta, IYC juga akan dilaksanakan di Bali.
Namun, hal tersebut gagal dilakukan lantaran melihat perkembangan kasus Covid-19 yang sudah baik siginifikan.
"Enggak, di Jakarta semua. karena merepotkan kalau begitu, karena pengangkutan dalam kondisi Covid begitu kan bahaya juga kalau ada dua kota," ucap Widi kepada wartawan, Kamis (27/1/2022).
Widi mengatakan, JIS akan ditutup sejak 30 Januari 2022 nanti guna merampungkan pemasangan kursi di tribun penonton.
Anak buah Anies Baswedan ini juga mengungkapkan bahwa hingga akhir Januari ini proyek stadion bertaraf internasional ini mencapai 96,5 persen.
Baca juga: Stadion JIS akan Rampung Maret 2022, Fasilitasnya bikin Wow, ada Kaca Anti Peluru dan Rumput Hybrid
"Makanya JIS mulai tanggal 30 ditutup untuk penyelesaian mulai dari tribun semua dikebut," tambah Widi.
Ia juga mengungkapkan bahwa IYC akan dilaksanakan tanpa adanya penonton dan hanya akan dihadiri pemain serta kru.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/tangerang/foto/bank/originals/Stadion-Jakarta-International-Stadium-JIS-akan-rampung-Maret-2022.jpg)