Arus Balik 2022
Arus Balik di Pelabuhan Merak Sangat Padat, Penumpang Tujuan Bakauheni Menunggu Lebih dari 3 Jam
Kepadatan terjadi pada seluruh dermaga di Pelabuhan Merak, Jumat (6/5/2022) malam. Hal ini membuat proses roll off (keluar kapal) memakan waktu lama.
Penulis: Gilbert Sem Sandro | Editor: Ign Prayoga
Pada dermaga 1 dan 5 itu, mayoritas penumpang yang mengantre adalah pemudik yang menggunakan kendaraan mobil pribadi, bus, hingga truk.
Kemudian antrean panjang yang terjadi pada dermaga 2 dan dermaga 3, mayoritas diikuti oleh pemudik yang menggunakan sepeda motor serta mobil pribadi.
Lebih dari 100 penumpang yang membawa kendaraan terlihat mengantre menunggu giliran masuk ke dalam kapal yang berada di dermaga 2 dan dermaga 3.
Pada dermaga 2 terlihat, kapal Munic 9, sedang menurunkan pemudik yang baru tiba di Pelabuhan Merak, sambil ditunggu pemudik yang hendak berangkat menuju Pelabuhan Bakauheni, Lampung.
Baca juga: Kasus Hepatitis Akut Diduga Mulai Menyebar ke Daerah, Kemenkes Imbau Masyarakat Tetap Tenang
Kemudian pada dermaga 3, Kapal Nusa Mulia terlihat sedang memasukan para pemudik yang telah mengantre lebih dari satu jam itu.
Untuk dermaga 5, tidak terlihat aktivitas antrean penumpang pejalan kaki ataupun yang menggunakan kendaraan, yang akan naik untuk menyeberang tersebut.
Namun demikian, ratusan pemudik terlihat tiba di dermaga 4 dengan menggunakan Kapal ALS Elisa.
Pemudik yang tiba atau kembali pulang pada H+4 Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah tersebut merupakan para pengendara mobil pribadi serta mini bus.
Baca juga: Pertamina Pastikan Pasokan BBM, LPG dan Avtur di DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten
Pemudik yang baru tiba tersebut, terlihat melintasi jembatan penyambung menuju dermaga dengan perlahan, kemudian melaju menuju pintu keluar Pelabuhan Merak.
Puluhan petugas terlihat berjaga pada pintu masuk setiap dermaga, untuk memeriksa tiket para pemudik, serta mengatur penumpang agar dapat memasuki kapal sesuai dengan urutan masing-masing. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/tangerang/foto/bank/originals/arus-balik-di-pelabuhan-merak-0605.jpg)