Seleb
Andrea Dian Rutin Olahraga dan Jalani Hidup Sehat setelah Alami Kehamilan Ektopik
Pemain sinetron dan bintang televisi Andrea Dian mengaku pernah mengalami kehamilan ektopik atau hamil di luar rahim.
Penulis: Ikhwana Mutuah Mico | Editor: Intan Ungaling Dian
TRIBUNTANGERANG.COM, JAKARTA - Pemain sinetron dan bintang televisi Andrea Dian mengaku pernah mengalami kehamilan ektopik atau hamil di luar rahim.
Akibatnya, salah satu indung telur atau ovarium Andrea Dian. Saat ini, Andrea Dian masih memiliki satu indung telur.
"Aku tadi sempet cerita, dulu aku sempat hamil, tapi ternyata hamil ektopik, jadi rahim sebelah kiri harus angkat, jadi sekarang tinggal 1,"ucap Andrea Dian saat ditemu di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Baru-baru Ini.
Menurut Andrea Dian, saat kehamilan di luar rahim itu, dia mengalami pendarahan yang mencapai 1 liter.
Dia beruntung karena kasus kesehatannya segara ditangani dokter sehingga tidak terjadi hal yang mengancam jiwanya.
"Karena pendarahan hampir satu setengah liter darah keluar, dan dokter bilang saat itu, kalau telat, gua lewat," kata Andrea Dian.
Artis berusia 37 tahun itu mengatakan, saat pendarahan itu dirinya harus menjalani operasi selama 6 jam. Rasa sakit tak terhingga dialaminya.
"Ngerasain sakitnya kek hidup dan mati. Sakit banget, disentuh gini doang, sakit. Padahal mama aku cuma mau sayang doang," tutur Andrean Dian.
Baca juga: Acha Septriasa Bersyukur Diberikan Kesempatan Kedua untuk Punya Anak lagi
Baca juga: Ganindra Bimo Tak Pernah Menyesal Pernah Jadi Anak Bandel di Sekolah, Ini Alasannya
Setelah pengalamannya tersebut, dia kini sadar betul penting menjaga kesehatan.
Meskipun begitu, dia tetap ikhlas menerima cobaan yang telah dilaluinya.
Andrea Dian mulai menjaga kesehatannya, rutin berolahraga dan mengurangi aktivitas tak penting.
"Aku mulai olahraga, jalan kaki, hidup lebih aktif, enggak cuma rebahan, nonton TV, bersih-bersih rumah, ternyata lebih fun," ujarnya.
Â
Â
Â
Indra Bekti Jalani Fisioterapi 3 Kali Seminggu di Rumah untuk Memulihkan Kondisi Fisiknya |
![]() |
---|
Keluarga Ferry Irawan Ingin Berdamai dengan Venna Melinda, Belum Percaya Ada Kejadian KDRT |
![]() |
---|
Indra Bekti Pulang ke Rumah Setelah 25 Hari Dirawat di Rumah Sakit Akibat Pembuluh Darah Pecah |
![]() |
---|
Indra Bekti Cuti dari Panggung Hiburan selama Setengah Tahun untuk Jalani Masa Pemulihan |
![]() |
---|
Karina Suwandi Jalani Ritual Mebanten Sebelum Berakting di Film Mangkujiwo 2 |
![]() |
---|