Kasus Brigadir J
Ferdy Sambo Tetap Ngotot Motif Rudapaksa Putri Candrawathi Jadi Alasan Kasus Brigadir J
Ferdy Sambo tetap ngotot bahwa motifnya terhadap kasus pembunuhan Brigadir J karena rudapaksa terhadap istrinya, Putri Candrawathi.
Penulis: Nurmahadi | Editor: Intan Ungaling Dian
TRIBUNTANGERANG.COM, JAKARTA - Terdakwa pembunuhan berencana Brigadir J, Ferdy Sambo tetap ngotot bahwa motifnya terhadap kasus pembunuhan Brigadir J karena rudapaksa terhadap istrinya, Putri Candrawathi.
Menurut Ferdy Sambo, Putri Candrawathi diperkosa Yosua alias Brigadir J alias Nofriansyah Yosua Hutabarat.
Ferdy Sambo mengatakan bahwa seorang perempuan misterius di rumahnya seperti yang disebut Bharada E hanya isapan jempol.
"Tidak benar itu keterangan dia, hanya ngarang. Jelasnya istri saya kan diperkosa sama Yosua. Tidak ada motif lain apalagi perselingkuhan," ujar Ferdy Sambo di depan ruang sidang utama, Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (6/12/2022)
Mantan Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan Polri menambahkan, pernyataan soal wanita misterius itu akan ditanyakan langsung kepada Bharada E di sidang lanjutan.
"Nanti kita tanyakan ke dia, kita akan tanyakan di persidangan. Siapa yang nyuruh dia ngarang seperti itu," ujar Ferdy Sambo.
Dia juga minta untuk tidak melibatkan istrinya, Ricky Rizal dan Kuat Ma'ruf dalam masalah tersebut.
Ferdy Sambo menambahkan, dia akan bertanggung jawab atas tindakannya.
"Kalau dia (Bharada E) yang nembak Yosua jangan libatkan istri saya, jangan libatkan Ricky, Kuat."
"Saya siap bertanggung jawab atas semua yang saya lakukan. Demikian juga kita awasi persidangan ini, sehingga bisa berjalan adil dan obyektif," katanya.
Baca juga: Ferdy Sambo Nyatakan Wanita Misterius yang Disebut Bharada E Dianggap Hanya Karangan
Baca juga: Kuat Maruf Ngaku Sempat Takut Ikut Ditembak Ferdy Sambo Usai Bharada E Eksekusi Brigadir J
Diberitakan sebelumnya, Kuasa hukum Bharada E, Ronny Talapessy mengatakan bahwa kliennya jujur soal wanita misterius yang menangis di Rumah Ferdy Sambo
Menurut Ronny, sebagai Justice Collaborator Bharada E harus jujur dalam memberikan kesaksian
"Karena dia JC maka dia berkata jujur. Kan dalam kasus ini siapa yang terlihat berbohong kepada banyak orang, siapa yang mencoba menutupi kasus, merusak barang bukti , membuat skenario itu semua kan terbukti di persidangan," kata Ronny saat dikonfirmasi, Sabtu (3/12/2022)
Soal perempuan misterius bersama Koh Elben, kata Ronny, pihaknya sudah menanyakan kepada petugas swab yang menjadi saksi di persidangan. Dalam list pemeriksaan PCR juga tertera nama koh Elben
Usai Dituntut 8 Tahun Penjara, Putri Candrawathi Ajukan Pendampingan Psikolog di Rutan |
![]() |
---|
Pengamat Hukum Pidana: Ferdy Sambo Dituntut Penjara Seumur Hidup Sudah Tepat dan Berkualitas |
![]() |
---|
Ferdy Sambo Terbukti Rencanakan Pembunuhan Brigadir J Dituntut Penjara Seumur Hidup |
![]() |
---|
Tuntutan untuk Bharada E Bisa Lebih Berat atas Ricky dan Kuat yang Dituntut 8 Tahun Penjara |
![]() |
---|
Jaksa Tuding Putri Candrawathi Selingkuhi Ferdy Sambo karena 2 Alasan Ini |
![]() |
---|