Inilah Alasan Presiden Jokowi Pilih Laksamana Muhammad Ali Sebagai KSAL
Presiden Jokowi melantik Laksamana Madya TNI Muhammad Ali sebagai Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) di Istana Negara, Rabu (28/12/2022).
TRIBUNTANGERANG.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik Laksamana Madya TNI Muhammad Ali sebagai Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL).
Pelantikan dilakukan di Istana Negara, Jakarta, Rabu (28/12/2022) siang.
Seiring pelantikan tersebut, Muhammad Ali menyandang pangkat bintang empat atau Laksamana.
Presiden Jokowi menjelaskan alasan memilih Muhammad Ali sebagai KSAL penerus Laksamana Yudo Margono yang kini menjabat sebagai Panglima TNI.
Menurut Presiden Jokowi, Muhammad Ali memiliki rekam jejak yang bagus mulai dari Gubernur Akademi Angkatan Laut, Panglima Komando Armada, dan Pangkogabwilhan 1.
"Pengalaman rekam jejak menjadi selalu saya lihat dan beliau memiliki leadership yang baik," kata Jokowi.
Presiden Jokowi mengatakan bahwa dua per tiga wilayah Indonesia adalah perairan.
Oleh karenanya ia berpesan kepada KSAL untuk fokus menjaga kedaulatan negara terutama di wilayah perbatasan. Termasuk perbatasan dengan Laut China Selatan.
"Itu yang menjadi tanggung jawab bagi KSAL yang baru Pak Muhammad Ali," katanya.
Selain itu Presiden Jokowi juga berpesan soal modernisasi Alutsista di TNI AL yang harus terus diperkuat.
Sumpah
Upacara pelantikan KSAL dimulai dengan dikumandangkannya lagu Indonesia Raya. Lalu dilanjutkan dengan pembacaan Keputusan Presiden (Keppres).
Muhammad Ali dilantik berdasarkan surat Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 100/TNI/Tahun 2022 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Kepala Staf Angkatan Laut.
Dalam pelantikan tersebut, Presiden Jokowi mengambil sumpah jabatan Muhammad Ali sebagai KSAL.
"Demi Allah saya bersumpah bahwa saya akan setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darma bakti saya kepada bangsa dan negara. Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya, dan dengan penuh rasa tanggung jawab. Bahwa saya akan menjunjung tinggi sumpah prajurit," ucap Presiden Jokowi mendiktekan sumpah jabatan.
Acara kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara pengangkatan sumpah jabatan Muhammad Ali menggantikan Laksamana Yudo Margono yang telah dilantik menjadi Panglima TNI.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com
Puluhan Nakes Kota Tangerang Belum Terima Honor saat Bertugas di Porprov Banten 2022 |
![]() |
---|
Untirta Banten Punya Kuota 6.090 Mahasiswa Baru, Porsi Jalur SNBP Mencapai 25 Persen |
![]() |
---|
Dinkes Tangsel Hentikan Pemakaian Obat Sirup Merek Praxion di Semua Fasilitas Kesehatan |
![]() |
---|
6 Jam di Bandara Soetta Terbayar Tuntas, Dila dan Hanah bisa Selfie dengan Personel Westlife |
![]() |
---|
Westlife Telah Tiba di Indonesia, akan Gelar Konser di ICE BSD dan Stadion Madya Gelora Bung Karno |
![]() |
---|