Evakuasi Kapolda Jambi di Kerinci

Profil Irjen Rusdi Hartono, Kapolda Jambi yang Helinya Mendarat Darurat, Teman Seangkatan Kapolri

Profil Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Hartono yang terjebak di hutan Kerinci setelah helikopter yang ditumpanginya mendarat darurat.

|
Editor: Jefri Susetio
Istimewa
Profil Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Hartono yang terjebak di hutan Kerinci setelah helikopter yang ditumpanginya mendarat darurat. 

Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Pol Mulia Prianto menyampaikan, helikopter yang ditumpangi Kapolda Jambi mendarat darurat.

"Mendarat darurat di Bukit Muaro Emat, Kabupaten Kerinci," kata Mulia Prianto, Minggu (19/2/2023).

Mulia Prianto juga menjelaskan bahwa seluruh penumpang dalam keadaan selamat.

Tim evakuasi jalur darat sudah semakin mendekati titik koordinat dimana helikopter yang ditumpangi Kapolda Jambi beserta rombongannya itu mendarat darurat.

Hingga pukul 06.00 WIB hari ini, Senin (20/2/2023), tim sar yang terdiri dari Polres Kerinci, TNI, Basarnas, warga, hingga pecinta alam sudah berjarak 2 km antara titik koordinatnya.

"Update terbaru, kurang labih 2 KM lagi bang," kata Humas Basarnas Jambi, Lutfi, Senin (20/2/2023), menutip laman TribunJambi.

Selain Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono, adapun rombongannya yang terdiri dari Dirreskrimum Polda Jambi Kombes Pol Andri Ananta Yudistira.

Selanjutnya, Dirpolairud Polda Jambi Kombes Pol. Michael Mumbunan, Koorspri Kompol Ayani dan ADC.

Diketahui, seluruh penumpang helikopter berjenis Super Bell 3001 dalam keadaan selamat.

 

Baca Berita TribunTangerang.com lainnya di Google News

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Profil Irjen Pol Rusdi Hartono, Kapolda Jambi yang Alami Laka Helikopter di Bukit Tamia, Kerinci

Sumber: Tribunnews
Halaman 3 dari 3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved