Berita Seleb
Dokter Kamelia Ungkap Alasan Dibalik Ammar Zoni Minta Surat Nikah
Ammar Zoni meminta surat nikah kepada dokter Kamelia, padahal mereka belum menikah sampai detik ini. Kini Kamelia ungkap alasannya.
Penulis: Arie Puji Waluyo | Editor: Joko Supriyanto
TRIBUNTANGERANG.COM - Ammar Zoni menunjukkan tingkah lucunya saat berkomunikasi dengan sang kekasih, Dokter Kamelia usai jalani sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Kamis (13/11/2025).
Ammar Zoni berkomunikasi dengan Dokter Kamelia melalui daring dari Lapas Super Maximum Security Karang Anyar, Nusakambangan, Jawa Tengah dan sang kekasih dari Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.
Tingkah lucu itu adalah Ammar Zoni meminta surat nikah kepada dokter Kamelia, padahal mereka belum menikah sampai detik ini.
Usai sidang dan berkomunikasi, Kamelia menyampaikan maksud dan tujuan Ammar meminta surat nikah kepadanya. Tujuannya adalah untuk membantu proses hukum saja.
"Ammar tahunya semua kegiatan Amar dari Agustus 2024 itu kan yang tahu saya. Jadi Amar tuh sangat percaya dengan kasus ini tuh keputusannya itu di tangan saya," kata Dokter Kamelia.
Kamelia menyebut dirinya tidak bisa mengambil keputusan apapun tentang proses hukum Ammar, karena dirinya belum menjadi seorang istri.
"Jadi itu yang sangat, jadi kayak mau video call, ya saya enggak bisa karena saya bukan siapa-siapanya Bang Ammar. Nah, itu yang maksudnya dia tuh kayak gitu minta surat nikah," ucapnya.
"Tujuannya biar dibuat Kartu Keluarga, supaya Ammar kalau mau video call ke saya ajuin disana (Nusakambangan) tuh bisa," sambungnya.
Baca juga: Respons Aditya Zoni Soal Ammar Zoni Kembali Terjerat Kasus Narkoba di Lapas Salemba
Kamelia menyebut prosedur di Nusakambangan adalah seorang narapidana bisa menghubungi keluarga, yang terdaftar di dalam Kartu Keluarga.
"Tapi kan ya nanti kan bisa lewat Adit lah atau lewat adiknya, gitu. Jadi emang aku, jujur, serba terbatas untuk ngambil keputusan ini karena balik lagi, aku belum jadi siapa-siapanya Bang Amar, gitu," jelasnya.
"Tapi alhamdulillah adik-adiknya juga apapun keputusan aku, pasti dia support kok. Adik-adiknya udah, semua keputusannya ada di aku kok gitu. Mereka pada percaya sama aku gitu, alhamdulillah jadi," tambahnya.
Melihat kenyataan seperti itu, Kamelia bersyukur sudah mendapatkan restu dari keluarga Ammar Zoni, perihal hubungan asmara mereka.
"Ya alhamdulillah lah. Maksudnya untuk ini dulu lah, untuk sidang ini mudah-mudahan enggak sampai pembuktian, eksepsi selesai, ya udah gitu," ujar Dokter Kamelia. (Ari).
Dapatkan Informasi lain dari Tribuntangerang.com via saluran Whatsapp di sini
Baca berita TribunTangerang.com lainnya di Google News
| Ammar Zoni Ngaku Rindu Kedua Anaknya, Titip Pesan Ini Ke Dokter Kamelia |
|
|---|
| Dikecam karena Materi Stand Up, Pandji Pragiwaksono Siap Bertanggung Jawab Secara Adat Toraja |
|
|---|
| Sebelum Diperiksa Polisi, Rismon Sianipar Bawa Buku 'Gibran End Game: Wapres Tak Lulus SMA' |
|
|---|
| Yama Carlos Soroti Kabel Menjuntai Rendah di Ciputat, Minta Pemkot Tangsel Turun ke Lapangan |
|
|---|
| Tamara Tyasmara Tepis Gosip Cinlok dengan Anrez Adelio: Kami Cuma Rekan Kerja |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/dokter-kamelia1.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.