Drama Korea

Lee Jong Suk Si Mulut Besar dan Berotak Tikus dalam Drama Korea Terbaru Berjudul Big Mouth

Lee Jong Suk akan berperan sebagai pengacara yang besar mulut, tapi otaknya bekerja licik seperti tikur dalam drama Korea terbarunya, Big Mouth.

Penulis: Intan UngalingDian | Editor: Intan UngalingDian
Soompi
Aktor Lee Jong Suk berperan dalam drama Korea terbaru berjudul Big Mouth. Dia berperan sebagai pengacara bermulut besar berotak seperti tikus alias licik. 

Park Chang Ho sebagai karakter yang dikenal sebagai pengacara "bermulut besar atau big mouth, penipu jenius, dan big mouse.

Untuk membedakan antara kedua persona tersebut, Lee Jong Suk mengatakan, "Saya mencoba membuat perbedaan dalam detail halus seperti tatapan dan cara bicaranya."

"Pengacara Park Chang Ho dan penipu jenius Park Chang Ho orang yang sama, tetapi mereka memiliki tujuan dan emosi yang berbeda."

"Saya memikirkan bagaimana menggambarkan emosi yang tepat yang sesuai dengan situasi masing-masing.”

Menurut Lee Jong Suk, karakter yang dimainkannya ini benar-benar berlumuran darah, keringat, dan air mata.

"Untuk mencari nafkah dan untuk bertahan hidup, dia membangkitkan naluri bertahannya," katanya.

Lee Jong Suk menambahkan, Big Mouth menampilkan kisah yang terjalin rumit.

Alangkah baiknya jika pemirsa fokus pada maksud sebenarnya dari karakter ini dan kebenaran apa yang tersembunyi di balik peristiwa besar.

"Karena ini drama dengan cerita kuat, pemirsa akan dapat menonton setiap episode dengan penuh semangat," ujar Lee Jong Suk

Big Mouth akan tayang perdana pada 29 Juli mendatang menggantikan Doctor Lawyer yang telah tuntas ditayangkan. (soompi)

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved