Gempa Cianjur

Andy/rif Senang Bisa Ikut Bantu Galang Dana Gempa Bumi Cianjur Lewat Konser Amal

Musisi Andy/rif menjadi satu dari beberapa musisi yang tampil dalam konser amal 100 hits untuk Cianjur. 

Penulis: Indri Fahra Febrina | Editor: Ign Agung Nugroho
Tribun Tangerang/Indri Fahra Febrina
Penyanyi Andi/rif terlibat dalam pertunjukan 100 Hits untuk Cianjur, di Kemang, Jakarta Selatan, Minggu (4/12/2022). Acara ini sebagai sarana untuk penggalangan dana korban gempa Cianjur, Jawa Barat. 

TRIBUNTANGERANG.COM, JAKARTA - Penyanyi Andy/rif menjadi satu dari beberapa musisi yang tampil dalam Konser Amal 100 Hits untuk Cianjur. 

Adapun tujuan dari kegiatan tersebut untuk menggalang dana bagi korban gempa Cianjur, Jawa Barat. 

 

 

Vokalis band /rif ini mengaku senang bisa menjadi bagian dari kegiatan amal tersebut. 

"Tentunya senang sekali hari ini. Apa yang bisa kita bantu pada korban gempa bumi Cianjur, selain penggalangan dana seperti ini," katanya selepas acara yang berlangsung di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Minggu (4/12/2022). 

 

Baca juga: Selebgram Heni Tania Terjun Langsung Salurkan Bantuan Untuk Korban Gempa Cianjur

 

Baca juga: Novita Emilda Bersama Relawan Mahasiswa Trisakti dan Tarumanegara Gelar Aksi Sosial Gempa Cianjur

 

"Selagi kita mampu dan ini (konser amal) bisa menyelamatkan saudara-saudara kita yang tertimpa bencana, saya sih bahagia sekali," sambungnya.

Pria bernama lengkap Restu Triandy itu menuturkan, pekerjaannya tidak hanya melulu soal benyanyi.

Menurutnya, musisi juga berperan dalam menciptakan kenyamanan bagi masyarakat.

 

Baca juga: PPLIPI Bersama Womens Pro Peduli Salurkan Bantuan Untuk Korban Gempa Cianjur

 

"Penyanyi hanya bisa bernyanyi, tidak seperti itu. Kami juga memikirkan hal-hal positif atau hal sosial untuk keselamatan dan kenyamanan semua warga Indonesia," ujar Andy/rif 

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved