Kasus Brigadir J
Putri Candrawathi Beberkan Alasan Dirinya Ganti Baju di Kamar Tapi Lupa Menutup Pintu
Majelis hakim PN Jakarta Selatan mencecar Putri Candrawathi terkait pengakuan dirinya tidak tahu para ajudan turut ke rumah dinas
Penulis: Ign Prayoga | Editor: Ign Prayoga
Wahyu juga sempat mempertanyakan kepada Putri perihal kamarnya yang tidak dikunci dan terbuka saat berganti baju. Peristiwa Putri tidak mengunci pintu kamarnya itu terjadi pada Jumat 8 Juli 2022.
Putri saat itu mengaku baru tiba di rumah dinasnya di Kompleks Polri Duren Tiga, Jakarta Selatan.
"Masuk ke dalam kamar, pintunya dikunci?" tanya hakim Wahyu.
"Tidak, Yang Mulia," ujar Putri.
Putri mengaku sudah sangat lelah saat berada di dalam kamar. Sehingga ia lupa menutup dan mengunci pintu kamarnya.
"Saudara lupa karena capek. Kapan Saudara ganti baju?" tanya hakim.
"Setelah tiba, saya ganti baju. Saya ingin istirahat, kepala saya pusing sekali," jawab Putri.
Selanjutnya, hakim bertanya kapan Ferdy Sambo tiba di rumah dinas tersebut. Putri mengaku tak tahu kapan suaminya tiba di rumah dinas tersebut.