Mobil Terbakar

Diduga Korsleting Listik Mobil Travel Terbakar di Halaman Parkir Mega Bekasi Mal di Kota Bekasi 

Mobil travel terbakar di halaman Mega Bekasi Mal di Kota Bekasi, penumpangnya berhasil turun sebelum terbakar. Diduga korsleting listrik pada mesin

Penulis: Joko Supriyanto | Editor: Lilis Setyaningsih
Tribun Tangerang/Joko Supriyanto
Diduga korsleting listik Mobil Travel Terbakar di Halaman Parkir Mega Bekasi Mal di Kota Bekasi, Senin (30/1/2023) 

TRIBUNTANGERANG.COM, BEKASI --  Mobil travel  terbakar di halaman mal di Kota Bekasi pada Senin (30/1/2023).

Diduga kebakaran terjadi karena adanya korsleting listrik pada bagian mesin.

Petugas Damkar Kota Bekasi, Yudiman mengatakan kebakaran terjadi sekitar pukul 16.00 WIB. Mendapatkan laporan itu petugas Damkar Kota Bekasi menerjunkan tiga unit armada ke lokasi kejadian.

"Karena kondisi apinya besar dan angin dan angin kencang jadi memang langsung habis karena memang hitungan detik kalau udah kebakar itu. Tapi sudah kami padamkan," kata Yudiman, Senin (30/1/2023).

Dari informasi yang didapat oleh pengemudi mobil travel, menurut Yudiman jika mobil tersebut sudah mengeluarkan asap ketika keluar dari pintu Tol Bekasi Barat.

Sementara saat ini ada dua penumpang yang masih berada di dalam mobil itu.

"Nah akhirnya karena kondisi saat itu sudah berada di lampu merah. Jadi penumpang langsung turun dari mobil travel itu," katanya.

Sementara pengemudi langsung mengarahkan masuk ke Mega Bekasi Mal, karena memang rute mobil itu dari Subang-Bekasi, dan akan transit di Mega Bekasi.

Karena khawatir api membesar dan menyambar kendaraan lain, pengemudi mobil memilih mencari area terbuka yang lebih luas.

"Karena sudah mulai berasap pengemudi mempunyai inisiatif tadi kan berhenti di tempat yang kosong. Nah dari situ api membesar menghanguskan kendaraan itu," ujarnya.

Baca juga: VIRAL, Mobil Terbakar di Km 40 Tol Jakarta-Cikampek, Jasa Marga: Tidak Ada Korban Jiwa

Baca juga: VIRAL VIDEO Anggota Polantas Padamkan Mobil Terbakar di Tol Jagorawi, Simak Kronologinya

Tidak ada korban jiwa atas insiden kebakaran mobil travel itu.

Namun ditaksir kerugian yang diderita mencapai ratusan juta rupiah.

Sementara itu, mobil yang terbakar akan di evakuasi oleh pemilik travel. (JOS)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved