Timnas Indonesia
Kemurahan Hati Nadeo Argawinata, Berikan Jaket Timnas Indonesia untuk Pecinta Sepak Bola Tanah Air
Nadeo memberikan jaket Timnas Indonesia berwarna putih yang digunakan oleh para punggawa Garuda saat pulang ke Indonesia.
Penulis: Gilbert Sem Sandro | Editor: Joko Supriyanto
Laporan Wartawan,
TRIBUNTANGERANG.COM, Gilbert Sem Sandro
TRIBUNTANGERANG.COM, TANGERANG - Rombongan Timnas Indonesia kembali ke Tanah Air usai menyingkirkan Brunei Darussalam dengan skor telak 6-0 di Stadion Sultan Hassanal Bolkiah.
Skuad Garuda tiba di Indonesia pada Rabu (18/10/2023) sekira pukul 13.10 WIB melalui Terminal 3 Kedatangan Internasional Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang.
Kepulangan anak asuh Shin Tae Yong itu menjadi sorotan masyarakat, usai berhasil melaju ke putaran ke dua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Sejumlah pendukung sepak bola Tanah Air juga turut menanti kedatangan Rizky Ridho dan kawan-kawan.
Para pemain Timnas Indonesia terlihat menyampaikan rasa terimakasih atas ucapan selamat diiringi meladeni permintaan foto bersama ataupun selfie dari pengguna Bandara Soekarno-Hatta.
Kiper Utama Timnas Indonesia, Nadeo Argawinata juga tak ketinggalan menarik perhatian masyarakat.
Baca juga: Nadeo Argawinata Harapkan Kondisi Pemain Tetap Fit dan Tak Dilanda Cedera jelang Bertandang ke Irak
Pasalnya, Nadeo memberikan jaket Timnas Indonesia berwarna putih yang digunakan oleh para punggawa Garuda saat pulang ke Indonesia.
Nadeo memberikan jaket miliknya itu saat hendak menaiki eskalator kepada pecinta sepak bola Tanah Air yang juga awak media dari Wartakotalive.com.
"Bang..ini jaket buat abang," kata Nadeo sambil memberikan jaket yang dipakainya selama menjalani penerbangan udara dari Brunei Darusalam itu.
Pemberian jaket berlogo Garuda dari Nadeo itu disambut histeris oleh penumpang Bandara Soekarno-Hatta yang melihatnya.
Setelah menerima ucapan terima kasih, Nadeo pun kembali melanjutkan perjalanan pulangnya menuju lantai 2 Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta.
Berdasarkan pantauan Wartakotalive.com, tidak semua skuad Garuda yang kembali pulang ke Indonesia hari ini. Sebagian dari mereka langsung kembali ke klub asalnya masing-masing.
Beberapa pemain terlihat berpencar dan berpisah untuk ikut dengan rombongan, maupun pulang secara pribadi.
Tidak banyak para pemain yang ikut pulang menggunakan rombongan bus yang telah disediakan di depan Terminal 3 Bandara Soetta.
Baca juga: Shin Tae Yong Fokus Tingkatkan Pecaya Diri Pemain, Jelang Lawan Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Sang Kapten Rizky Ridho menjadi pemain pertama yang keluar pintu kedatangan internasional Terminal 3 Bandara Soetta.
Kemudian diikuti oleh Marc Klok, Hokky Caraka, Ricky Kambuaya, Shayne Pattinama, Ernando Ari, Rachmat Irianto, hingga sang topskor Ramadhan Sananta.
Selanjutnya, sang fullback andalan Timnas Indonesia yang memiliki lemparan jauh, Pratama Arhan terlihat dijemput sang istri Azizah Salsha.
Selain sang istri, pemain nomor punggung 12 di Timnas Indonesia itu juga dijemput oleh keluarga besar setibanya di Indonesia.
Sementara itu, rombongan jajaran pelatih yang dipimpin oleh Shin Tae Yong terlihat keluar dari Bandara Soetta di kloter terakhir.
Kemenangan dengan agregat 12-0 atas Brunei Darusalam membuat pasukan Shin Tae Yong melaju ke putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dan tergabung dalam Grup F.
Indonesia akan menghadapi Irak dan dua negara tetangga di Asia Tenggara, yakni Vietnam dan Filipina.
Seluruh tim nantinya saling bertemu dalam dua leg mulai tanggal 16 November 2023 hingga 11 Juni 2024. Nantinya, dua tim teratas di tiap grup akan melaju ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia zona Asia.
Sementara 18 tim nantinya tersaring di fase ini untuk memperebutkan 6 tiket langsung ke putaran final Piala Dunia 2026, serta 2 tiket melalui putaran keempat.
"Harapannya pasti semoga para pemain tidak ada yang cedera, karena kami langsung kembali ke klub masing-masing, terlebih liga di Indonesia sudah bergulir lagi," ujar Nadeo Argawinata kepada Wartakotalive.com. (M28)
Erick Thohir Bertemu Gerard Pique, Netizen Heboh Sebut Cocok Latih Timnas Indonesia |
![]() |
---|
Thom Haye Buka Suara Soal Alasan Menolak Bersalaman dengan Pemain Lebanon |
![]() |
---|
Hasil FIFA Matchday Malam Ini: Timnas Indonesia vs Lebanon Berakhir Tanpa Gol |
![]() |
---|
Main Malam Ini, Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Lebanon Kick Off 20.30 WIB |
![]() |
---|
Alasan Miliano Jonathans Tak Berfikir Dua Kali Saat Putuskan Gabung Timnas Indonesia |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.