Pemkot Tangsel Upayakan Meminimalisir Bau Sampah di TPA Cipeucang yang Ganggu Masyarakat
Desna Gera Andika, Kepala UPT TPA Cipeucang mengatakan jika pihaknya telah berupaya mengurangi bau sampah yang ada di Tangerang Selatan.
Penulis: Ikhwana Mutuah Mico | Editor: Joko Supriyanto
Laporan Wartawan, TribunTangerang.com, Ikhwana Mutuah Mico
TRIBUNTANGERANG.COM, SERPONG - Masalah sampah masih dihadapi Kota Tangerang Selatan, Banten.
Tidak hanya itu, masalah lainnya yang cukup sulit ditangani adalah aroma sampah yang berbau busuk.
Oleh karena itu, Sampah berikut baunya masih menjadi pekerjaan rumah (PR) untuk Dinas Lingkungan Hidup.
Desna Gera Andika, Kepala UPT TPA Cipeucang mengatakan jika pihaknya telah berupaya mengurangi bau sampah.
"Langkah dari kita DLH (Dinas Lingkungan Hidup) dari pribadi mengurangi komplain warga bau saya rutin menghilang menyemprotkan cairan penghilang bau," ucap Desna, Serpong, Tangerang Selatan, Rabu (5/6/2024).
Bukan tanpa alasan, hingga saat ini belum ada teknologi yang bisa menghilangkan bau sampah.
Sehingga pihaknya hanya bisa mengurangi bau dengan cara menuangkan cairan penghilang bau.
"Sampai detik ini gak ada teknologi menghilangkan bau sampah ya bang, paling bisa mengurangi bau, kaitan masalah bau pasti belum ada teknologi yang bisa menghilangkan," ucap Desna.
Desna mengatakan jika pihaknya melakukan penyemprotan rutin setiap Minggu.
"Jadi caranya dalam satu Minggu rutin menyemprotkan 2-3 kali, kita mengurangi sedikit menyemprotkan, lagi hujan biasanya gak bau, kalau lagi rutin panas gini kita rutin seminggu tiga kali," kata Desna.
Lebih lanjut, Desna menyebut jika pihaknya telah melakukan upaya untuk penghilang bau sampah.
"Jadi kita punya obat penghilang bau sampah, punya aizer, itu dicampur dengan air, kita semprotkan sampah ini, tapi itu yang saya bilang hanya bisa mengurangi tak bisa menghilangkan," pungkasnya. (m30)
| Banjir Berulang, Warga Pertanyakan Keseriusan Pemerintah Tangani Sampah Cipeucang Tangsel |
|
|---|
| Imbas Kasus Bullying SMPN 19, Disdikbud Tangsel Bakal Tambah CCTV hingga ke Ruang Kelas |
|
|---|
| SIM Keliling di Tangerang Selatan Hari Ini Rabu 19 November 2025, Ada 2 Lokasi Simak Syaratnya |
|
|---|
| SIM Keliling Hari Ini di Tangsel Selasa 18 November 2025, Ada 2 Lokasi Simak Syaratnya |
|
|---|
| LBH Klaim Muhammad Hisyam Meninggal Bukan karena Tumor, Melainkan Dipicu Perundungan |
|
|---|
