Pemprov Banten Kucurkan Rp 100 Juta Per Desa dalam Program 'Bang Andra', Cukup untuk Apa Saja? 

Beberapa tugas utama yang akan dilakukan Arif Koper di Kominfo SP yakni mendorong transformasi digital di Pemerintahan Provinsi Banten

Penulis: Nurmahadi | Editor: Joseph Wesly
(Wartakotalive.com/Bima Nugraha)
PROGRAM BANG ANDRA- Plt Kadis Kominfo SP Provinsi Banten, Arif Agus Rakhman saat wawancara eksklusif bersama Tribuntangerang.com, di Ruang kerja Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Provinsi Banten, Curug, Kota Serang, Banten, Selasa (20/5/2025). (Wartakotalive.com/Bima Nugraha) 

Laporan Reporter Tribuntangerang.com, Nurmahadi

TRIBUNTANGERANG.COM, SERANG - Arif Agus Rakhman yang dahulu bertugas sebagai Kepala Bagian Materi dan Komunikasi Pimpinan Biro Administrasi Pimpinan dan Protokol Setda Provinsi Banten, kini dipercaya menjadi Plt Kepala Dinas Kominfo Statistik dan Persandian Pemprov Banten. 

Tugas barunya itu diberikan Pejabat (Pj) Gubernur A. Damenta bersamaan dengan 13 pejabat lainnya, dalam Rapat Pimpinan yang digelar di Pendopo Gubernur Banten, Rabu 19 Februari 2025 lalu. 

Usai menjabat sebagai Plt Kadis Kominfo SP, Arif Koper sapaan karibnya mengaku telah memetakan program untuk mendukung visi-misi Gubernur Banten Andra Soni yakni Banten Maju, Adil Merata dan Tidak Korupsi. 

Beberapa tugas utama yang akan dilakukan Arif Koper di Kominfo SP yakni mendorong transformasi digital di Pemerintahan Provinsi Banten. 

Dia juga harus memastikan kemitraan dengan awak media berjalan lancar. 

Sehingga program unggulan Andra Soni-Dimyati yang saat ini tengah dijalankan bisa terpublikasi dengan baik. 

Arif Koper menjelaskan Pemerintah Provinsi Banten saat ini tengah meluncurkan program Bangun Jalan Desa Sejahtera (Bang Andra), guna memperlancar konektivitas masyarakat desa. 

Program yang ditawarkan semenjak masa kampanye Andra Soni-Dimyati itu sesuai dengan Asta Cita Prabowo Subianto yakni membangun mulai dari desa. 

Pemerintah Provinsi Banten juga mengucurkan dana Rp 100 juta per desa, guna memperlancar program Bang Andra tersebut. 

Tak hanya itu, dana yang dikucurkan ke tiap desa di Provinsi Banten itu juga diharapkan bisa mencetak warga desa melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi setiap tahunnya. 

Kinerja Diskominfo SP Provinsi Banten dan program unggulan Andra Soni-Dimyati yang tengah dijalankan itu, dijelaskan Arif Koper dalam wawancara eksklusif bersama Tribuntangerang.com di Ruang kerja Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Provinsi Banten, Curug, Kota Serang, Banten, Selasa (20/5/2025):

Bapak baru diangkat atau dipilih, dipercaya bulan Februari kemarin ya Pak sebagai Plt Diskominfo. Nah, ketika didapuk kepercayaan itu apa sih yang Bapak ingin lakukan di dinas ini? 


Jadi, saya itu dikasih kepercayaan itu, dikasih tugas tambahan oleh pimpinan itu tanggal 19 Februari. Sampai sekarang kemudian saya menggawangi kominfo ini. Nah, kalau dari sisi kami di kominfo itu ada beberapa hal yang memang menjadi indikator kinerja utamanya.

Salah satunya publikasi, kemudian membangun kemitraan dengan teman-teman media. Kemudian juga kominfo harus bisa mendorong transformasi digital di pemerintah Provinsi Banten.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved