Timnas Indonesia
FIFA Hukum PSSI dan Dua Pemain Timnas Indonesia, Shayne Pattynama dan Thom Haye Kena Skors 4 Laga
FIFA resmi menjatuhkan sanksi berat kepada PSSI dan dua pemain timnas Indonesia, Shayne Pattynama serta Thom Haye, usai insiden laga melawan Irak
TRIBUNTANGERANG.COMĀ - FIFA resmi menjatuhkan sanksi berat kepada PSSI dan dua pemain timnas Indonesia, Shayne Pattynama serta Thom Haye, usai insiden laga melawan Irak pada Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Selain denda mencapai Rp1,2 miliar, kedua pemain tersebut juga dijatuhi hukuman larangan tampil selama empat pertandingan karena dinilai melakukan tindakan tidak sportif terhadap wasit.
FIFA menganggap tindakan pelemparan objek ke lapangan sebagai pelanggaran serius dan mengeluarkan hukuman yang tegas untuk PSSI,
Selain itu dua pemain timnas Indonesia juga mendapatkan hukuman dari FIFA. Kedua pemain tersebut adalah Thom Haye dan Shayne Pattynama.
Shayne Pattynama dihukum karena melakukan intervensi terhadap wasit setelah pertandingan melawan Irak.
Pemain yang membela Buriram United ini juga menerima kartu merah dan diwajibkan membayar denda sebesar 5.000 Chf, setara dengan Rp 100 juta.
Baca juga: Resolusi Terbaru Erick Thohir: Tahun Depan Timnas Ranking 100 FIFA dan Lolos Piala Dunia 2030
Ia akan absen membela timnas Indonesia selama empat pertandingan mendatang. FIFA menyatakan dalam keputusan komite disiplin tersebut bahwa kedua pemain terbukti bersalah dalam insiden
"Perilaku buruk pemain dan ofisial, Perilaku tidak sportif terhadap ofisial pertandingan."
Keputusan tersebut juga menambahkan Denda 5.000 Chf. Absen untuk empat pertandingan ke depan bagi Thom Haye.
Gelandang yang bermain untuk Persib Bandung ini dianggap melakukan pelanggaran terhadap wasit dan menunjukkan protes berlebihan setelah pertandingan.
Seperti Shayne, ia juga mendapatkan kartu merah dan dikenakan denda sama dengan Shayne Pattynama serta harus absen selama empat pertandingan.
Dapatkan Informasi lain dari Tribuntangerang.com via saluran Whatsapp di sini
Baca berita TribunTangerang.com lainnya di Google News
| Resolusi Terbaru Erick Thohir: Tahun Depan Timnas Ranking 100 FIFA dan Lolos Piala Dunia 2030 |
|
|---|
| 5 Nama Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia Sudah Dikantongi Erick Thohir |
|
|---|
| 4 Pelatih Berlisensi UEFA Pro Cocok Tangani Timnas Indonesia, Ada Keturunan Maluku dan Jawa |
|
|---|
| Erick Thohir Disebut Kumpulkan HP Wartawan, Andre Rosiade: Presiden Dikritik, Masa Erick Thohir Ngak |
|
|---|
| Arya Sinulingga Sebut Timnas Baru Punya Pelatih Baru 5 Bulan Lagi: Tunggu Suasana Tenang |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/tangerang/foto/bank/originals/2-pemain-diaspora-Timnas-Indonesia-Jordi-Amat-dan-Shayne-Pattynama.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.