Seleb
Ustaz Zacky Mirza Kecelakaan Mobil di Aceh, Begini Kondisinya
Ustaz Zacky Mirza membagikan kondisi mobil yang terlihat rusak di bagian samping di video Instagram, kaca mobilnya terlihat pecah.
Penulis: Ikhwana Mutuah Mico | Editor: Mohamad Yusuf
TRIBUNTANGERANG.COM, JAKARTA - Ustaz Zacky Mirza mengalami kecelakaan mobil. Peristiwa ini terjadi saat ia hendak melakukan berdakwah di Bireuen, Aceh, Minggu (5/12/2021).
Ustaz Zacky Mirza membagikan kondisi mobil yang terlihat rusak di bagian samping di video Instagram.
Kaca mobilnya terlihat pecah dan mengenai beberapa penumpang termasuk dirinya sendiri.
"Musibah bisa terjadi dimanapun dan kapanpun, Semoga Alloh slalu melindungi dan meridhoi perjuangan kami, Yaa Robbana," tulis Zacky Mirza di akun Instagram Pribadinya pada minggu (5/12/2021).
Zacky Mirza juga menambahkan meskipun terkena musibah ia menambah dalam tulisannya bahwa ( Dakwah Must Go on).
Dalam video tersebut, seseorang terdengar menanyakan kondisi Ustaz Zacky yang duduk bersebelahan dengan supir dan terkena pecahan kaca.
Ustadz Zacky mengungkapkan bahwa dirinya baik-baik saja, Ustaz Zacky juga sempat menanyakan kondisi ibundanya yang duduk tepat di belakangnya.
"Ustaz nggak apa-apa ustaz?," kata seorang pria yang bertanya kepada sang ustaz.
"Aman, aman, nggak apa-apa. Nggak (kena pecahan kaca) aman. Nggak apa-apa," terang Ustaz Zacky Mirza.
"Untung nggak ini, cuma pecah doang. Mama kena nggak? Nggak kan?," tanya Zacky Mirza kepada ibundanya.
Baca juga: Cara Cek Penerima BSU Rp1 Juta Lewat bsu.kemnaker.go.id atau WhatsApp dan Cara Pencairannya
Baca juga: Kisah Keluarga Komplotan Copet Asal Jakarta Beraksi di Sirkuit Mandalika, Ayah, Ibu, Anak, Tersangka
Saat perjalanan berdakwahnya ini dirinya mengaku dalam tulisannya, merasakan banyak tantangan karena medan dan speed yang menantang bahkan membuatnya mual.
Meskipun telah mengalami kecelakaan, hari ini (6/12/2021) ustad Zacky Mirza sudah kembali menjalani kegiatan berdakwanya, ia terlihat akan menaiki pesawat menuju pekan baru. (M30)