CPNS 2026

Jadwal CPNS 2026, Formasi hingga Kuota yang Dibutuhkan

Meski belum ada penjelasan resmi, namun Kementerian Keuangan dan Badan Kepegawaian Nasional sudah buka suara soal informasi CPNS 2026

Editor: Joseph Wesly
(sscasn.bkn.go.id)
CPNS 2026- Flayer CPNS tahun 2026. CPNS 2026 disebut akan segera dibuka. Cek jadwal CPNS 2026, formasi hingga kuota yang dibutuhkan (sscasn.bkn.go.id) 

TRIBUNTANGERANG.COM, JAKARTA- Beredar informasi soal pendaftaran calon pegawai negeri sipil (CPNS) pada 2026 yang akan segera dibuka.

Pendaftaran CPNS 2026 disebut akan segera dibuka di awal tahun setelah sebelumnya penerimaan CPNS digelar di tahun 2024.

Selain fokus pada penerimaan CPNS, di 2024 pemerintah juga fokus pada penerimaan PPPK yang berasal dari non ASN dan honorer.

Namun hingga kini belum ada penjelasan resmi apakah informasi soal pendaftaran 2026 benar adanya atau sekedar rumor.

Meski belum ada penjelasan resmi, namun Kementerian Keuangan dan Badan Kepegawaian Nasional sudah buka suara soal informasi CPNS 2026.

Kementerian Keuangan dan BKN menyambut baik wacana pendaftaran CPNS.

Berdasarkan informasi yang beredar. Pemerintah disebut membutuhkan 400.000 orang demi memenuhi kebutuhan tenaga pekerja untuk melayani masyarakat.

Sedangkan untuk formasi yang dibutuhkan adalah tenaga pendidikan seperti guru yang akan mengisi jenjang dasar hingga perguruan tinggi.

Kemudian ada tenaga teknis yaitu bidang teknologi informasi, analisis kebijakan, dan pelayanan publik.

Selain itu juga disebut dibutuhkan tenaga untuk kesehatan.

Baca juga: Tips Memilih Formasi CPNS 2026 agar Peluang Lolos Semakin Besar

Tidak itu saja, formasi kosong dari seleksi CPNS 2024 juga akan diisi kembali pada penerimaan 2026. Bahkan, kebutuhan pegawai untuk instansi baru yang dibentuk pemerintah masuk dalam prioritas.

"Pengadaan aparatur sipil negara baru diprogramkan untuk mengganti posisi ASN yang memasuki masa pensiun dan untuk memperkuat kinerja pelayanan publik," kata Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa.

Formasi 

Kepastian pembukaan seleksi ini disampaikan oleh Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa, yang memastikan bahwa anggaran rekrutmen sudah dialokasikan dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2026.

“Pengadaan ASN baru diprogramkan untuk memperkuat pelayanan publik sekaligus menggantikan pegawai yang memasuki masa pensiun,” kata Purbaya, Kamis (25/9/2025).

Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved