Seleb

Karir Natalie Zenn Makin Melambung, Tak Bisa Cuek Lagi Pakai Baju Tidur ke Mal

Natalie Zenn karirnya makin meroket 2 tahun belakangan ini sehingga tidak bisa seenaknya tampil di mall dengan sembarangan

TribunTangerang.com/Arie Puji Waluyo
Natalie Zenn pemain sinetron tak bisa lagi sembarangan pakai baju 

TRIBUNTANGERANG.COM, JAKARTA - Setelah dua tahun belakangan ini kariernya meroket, bintang sinetron dan penyanyi Natalie Zenn seakan tidak bisa menjalani kehidupannya dengan bebas. 

Terlebih ketika Natalie Zenn pergi ke tempat umum, ia tak bisa lagi berpenampilan biasa saja saat bepergian ke tempat yang bisa ditemui oleh masyarakat. 

"Karena aku tuh tipikal yang cuek dan bodo amat sama penampilan kalau pergi kemana-mana," kata Natalie Zenn ketika berbincang dengan TribunTangerang.com, di kediamannya di kawasan Pantai Indah Kapuk, Pluit, Jakarta Utara, Jumat (17/12/2021). 

"Awal-awal kemana mana gak ada yang tau gak dandan bodo amat. Aku tuh cuek bisa pake baju tidur ke mall jalan," sambungnya. 

Sebab, Natalie pernah memiliki pengalaman, dimana ia tidak tampil sempurna tapi justru dikenali orang dan meminta foto bareng dengannya. 

Baca juga: Penyanyi Steven Hwang Rilis Single Red Light Green Light dengan Bahasa Korea

"Masalahnya sekarang aku kucel gitu aja orang kenal. Misal aku kemana mana pake baju tidur, engga dandan, pakai masker aja ada yang ngenalin," ucapnya. 

"Aku malu banget pas dikenalin dan orang itu minta foto. Ya udah deh yuk foto aja," tambahnya seraya malu. 

Di sisi lain, menjadi artis terkenal wanita 22 tahun itu harus tetap bersikap ramah kepada masyarakat dan penggemar yang ingin dekat dengannya. 

"Kadang lagi capek, fans minta foto. Ya aku senang senang aja sih. Walau udah kusut ya udah foto," ungkapnya. 

Baca juga: Irwansyah Ditipu Miliaran Rupih oleh Saudara Sendiri, Rumah, Tanah, hingga Mobil Raib

Walau gusar dan lelah, wanita kelahiran Jakarta, 24 Desember 1999 itu merasa harus melayani penggemar, karena mereka adalah berkah dalam perjalanan kariernya sampai detik ini. 

"Ya tanpa fans gua bukan siapa-siapa," tegasnya. 

Meski begitu, menjadi seorang yang terkenal, wanita bernama asli Beby Natalie harus menerima resiko dirinya sedikit memiliki privasi, karena apapun yang ia lakukan pasti disoroti oleh masyarakat. 

"Ya negatifnya privasi aku jadi tersorot atau merasa tidak punya privasi. Ya sudah resiko menjadi artis. Pastinya ada juga komentar negatif, karena semuanya gak ada yang sempurna," jelasnya. 

"Karena aku merasa, artis juga manusia loh," tegasnya. 

Dengan semua hal yang dirasakan menjadi publik figur, Natalie Zenn memastikan dirinya harus mempersiapkan diri dan mental atas resiko yang akan dihadapi, yang tentunya menyinggung hal probadi. 

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved