Cut Meyriska Galau, Belum Tentukan Lebaran di Medan atau Jakarta, yang Pasti Ngumpul Keluarga
Cut Meyriska masih binggung harus mudik ke Medan atau tetap di Jakarta saat Lebaran. Begini Kisahnya
TRIBUNTANGERANG.COM - Cut Meyriska masih binggung harus mudik ke Medan atau tetap di Jakarta saat Lebaran.
Padahal Lebaran atau hari raya Idul Fitri 2023 tinggal dua pekan lagi.
"Masih galau keluarga yang datang ke sini atau kita yang ke sana," ujar Cut Meyriska di kawasan Kebayoran Baru Jakarta Selatan, Minggu (9/4/2023).
Baca juga: Ramalan Zodiak Senin 10 April 2023, Pisces tak Menyesali Pengeluaran, Aries Hati-hati Gunakan Uang
Akan tetapi, Cut Meyriska memastikan pada momentum Idul Fitri 2023, ia bersama keluarga akan kumpul bersama.
Menurutnya, Idul Fitri merupakan tradisi sungkeman dan cerita-cerita soal Lebaran bersama anggota keluarga.
"Kumpul pasti cuman tepatnya dimana kita belum tahu," ucap Cut Meyriska.
"Ya kan habis salat biasanya sungkeman, terus makan bareng, kemudian cerita-cerita lebaran tahun baru seperti apa," ujarnya.
Kemudian tradisi lain yang tak bisa ketinggalan adalah pergi silaturahmi bersama anggota keluarga lain
"Biasa sih ke rumah saudara lainnya juga buat silaturahmi," lanjut Cut Meyriska.
Rahasia Keharmonisan Rumah Tangga.
Cut Meyriska mengungkapkan rahasia keharmonisan rumah tangganya dengan Roger Danuarta, suaminya.
Saat ini rumah tangga Cut Meyriska dan Roger Danuarta jauh dari gosip miring.
Hubungan Cut Meyriska dan Roger Danuarta pun terlihat selalu manis dan kompak.
Dikutip dari YouTube Was Was, Jumat (17/3/2023), Cut Meyriska mengaku selalu menjaga komunikasi dengan Roger Danuarta.
"Komunikasi sih, aku sama Roger komunikasi dan saling support sih," ujar Cut Meyriska.
Selain itu, Cut Meyriska tak pernah melarang kegiatan yang akan dilakukan oleh Roger Danuarta dan selalu memberikan dukungan.
"Nggak menghambat apa kegiatannya dia, tidak melarang, saling support satu sama lain," katanya.
Bahkan, semua hal dibicarakan secara terbuka hingga hal sepele sekali pun.
"Mau dari kerjaan, masalah anak, masalah rumah, semuanya diomongin," ujarnya.
"Kalau kita tuh semuanya hal kecil yang nggak penting juga diomongin, jadinya lancar-lancar aja," tambahnya.
Cut Meyriska pun tak ingin terjadi hal-hal buruk dalam rumah tangganya.
Hal ini mengingat perjuangan Cut Meyriska dan Roger Danuarta yang terasa berat untuk akhirnya bisa menikah.
"Jangan (terjadi) yang aneh-aneh dong, susah banget lho nikahnya," ujarnya.
"Susah lho dapetinnya, aku yang dapetin dia susah," tuturnya.
Saat disinggung perihal video call setiap hari dengan Roger Danuarta, Cut Meyriska mengiyakan hal tersebut.
Bahkan, kebiasaan tersebut telah dilakukan oleh Cut Meyriska dan Roger Danuarta sejak masih berpacaran.
"Oh iya (video call setiap hari sama suami), dari pacaran sampai sekarang nggak berubah, semua orang juga ngomong gitu," jelasnya.
Bagi Cut Meyriska, video call setiap hari merupakan salah satu kunci menjaga hubungan agar harmonis.
Cut Meyriska merasa kebiasaan yang dilakukan sejak pacaran tidak diubah.
"Itu kuncinya, yang sudah menikah, jangan diubah tuh yang dari pacaran sampai nikah," sambungnya.
Dalam kesempatan tersebut, Cut Meyriska pun menanggapi perihal hubungan orang lain yang sesudah menikah justru berubah.
"Kadang-kadang kan ada orang yang sesudah menikah ya lumayan berkurang," tanggapnya.
Bahkan, intensitas komunikasi pasangan lain terkadang berkurang, tak seperti saat sebelum menikah.
"Udah ketahuan sifatnya atau berkurang komunikasinya, video call-annya, telepon-teleponannya," ujarnya.
Cut Meyriska mengaku, sejak pacaran hingga saat ini dirinya dan Roger Danuarta selalu video call.
Hal ini pun telah diketahui oleh orang sekitar mereka.
Baca juga: Ramalan Zodiak Keuangan Senin 10 April 2023, Taurus Punya Banyak Uang Hari Ini
"Kalau aku sama suami tuh dari zaman pacaran sampai sekarang sama."
"Jadi orang ketemu kita 'Ya video call-an, lu kan udah nikah, nggak bosen apa tiap hari?' 'Enggak, emang begitu'," bebernya.
Selain itu, Roger Danuarta juga menyempatkan untuk menemani Cut Meyriska bekerja saat dirinya memiliki waktu luang.
"Kadang-kadang Roger juga 'Aku lagi nggak ngapa-ngapain, aku boleh nggak nemenin kamu kerja seharian?'"
Baca Berita TribunTangerang.com lainnya di Google News
(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Cut Meyriska Ungkap Rahasia Keharmonisan Rumah Tangganya dengan Roger Danuarta: Video Call Tiap Hari dan Cut Meyriska Masih Belum Pastikan Lebaran Kali Ini Mudik ke Medan atau Kumpul di Jakarta
Cut Meyriska Galau
Cut Meyriska
Cut Meyriska Lebaran di Medan
Cut Meyriska Lebaran di Jakarta
Medan
Jakarta
Cut Meyriska Ngumpul Keluarga
Idul Fitri 2023
Idul Fitri
Tribuntangerang.com
Roger Danuarta
Ramalan Zodiak Senin 10 April 2023, Pisces tak Menyesali Pengeluaran, Aries Hati-hati Gunakan Uang |
![]() |
---|
Ramalan Zodiak Keuangan Senin 10 April 2023, Taurus Punya Banyak Uang Hari Ini |
![]() |
---|
Ramalan Zodiak Karier Senin 10 April 2023, Capricorn Dapat Intensif dan Bahagia, Aries Sangat Tenang |
![]() |
---|
Ramalan Zodiak Hari Ini, Senin 10 April 2023, Scorpio Diramalkan Pikul Tanggungjawab Besar |
![]() |
---|
Profil Ida Dayak, Namanya Mendadak Tersohor di Indonesia, Begini Dapatkan Minyak Dayak |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.