Rita Margiyanti Hilang Misterius, Sang Suami Bukan Lapor Polisi Malah ke Dukun Lacak Jejak Istri

Rita Margiyanti (42) ibu rumah tangga di Desa Baturan, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah mendadak hilang misterius.

Editor: Jefri Susetio
Istimewa
Rita Margiyanti (42) ibu rumah tangga di Desa Baturan, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah mendadak hilang misterius. Suami cari keberadaannya lewat dukun. 

TRIBUNTANGERANG.COM - Rita Margiyanti (42) ibu rumah tangga di Desa Baturan, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah mendadak hilang misterius.

Sepeda motor yang dikendarainya dengan plat AD 4618 TM ditemukan di saluran irigasi persawahan di Kecamatan Baki, Kabupaten Sukojarjo.

Karena itu, Hariyadi Kunto Wibisono, sang suami kebingungan sehingga gunakan jasa paranormal untuk melacak jejak istrinya.

Baca juga: Tim Sar Baru Tahu Bus Rombongan Santri Ponpes Gontor Masuk Jurang 1 Jam Setelah Kejadian

Haryadi menyatakan istrinya keluar rumah hari Senin (24/4/2023) lalu. Dan sampai saat ini keberadaannya belum kunjung ditemukan.

"Saya tidak begitu butuh motor saya, saya butuh istri saya pulang," ujarnya Haryadi.

Dari keterangan Hariyadi, sang istri meninggalkan rumah sekitar pukul 09.00 WIB, untuk mengirim paket sembako ke tempat temannya di Mojosongo, Solo.

"Pagi jam 06.00 WIB, saya bangunkan istri saya untuk buatin minum," katanya.

"Setelah bangun dia bercerita bahwa sembako di sini (rumah) sudah dikasih-kasihkan. Setelah itu masih ada sisa sembako satu," beber Hariyadi.

"Nanti saya kasihkan ke Mbak Handayani (nama teman Rita), lokasinya di Mojosongo," kata Hariyadi meniru ucapan Rita.

Tetapi usai meninggalkan rumah, Rita tidak bisa dihubungi.

Hingga keesokan harinya Hariyadi mendapatkan kabar penemuan sepeda motor yang dikendarai oleh istrinya lewat media sosial.

"Setelah saya bangun tidur, saya buka WA grup, dia pamit sama anak perempuan saya nganter sembako, sekitar jam 10-11," ujar Haryadi.

"Sekitar jam 14.00 saya buka WA, kok belum ngasih kabar tak lama kemudian anak perempuan saya bertanya, 'Mama dimana'."

"Setelah itu saya WA, saya telepon enggak bisa, off gitu," imbuh Hariyadi.

Sampai berita ini diturunkan, pengendara sepeda motor yang bernama Rita belum kembali.

Baca juga: 5 Kabupaten di Lampung Jadi Sorotan Pusat, Anggaran Perbaikan Jalan Tinggi tapi Banyak Lubang

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved