Puluhan Kucing di Sunter Mati Misterius, Warga Bingung Hewan Peliharaan Mereka Mendadak Sekarat

Sebuah fenomena ganjil terjadi di wilayah Sunter, Jakarta Utara. Puluhan kucing mendadak kejang-kejang lalu mati.

Penulis: M. Rifqi Ibnumasy | Editor: Ign Prayoga
Istimewa
Ilustrasi kucing mati. 

TRIBUNTANGERANG.COM, SUNTER - Sebuah fenomena ganjil terjadi di wilayah Sunter, Jakarta Utara.

Dalam 10 hari terakhir, puluhan kucing mati mendadak.

Kucing-kucing tersebut merupakan hewan peliharaan warga.

Peristiwa yang belum terpecahkan ini terjadi di wilayah RW 05 Kelurahan Sunter Agung, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Video yang diterima tim redaksi, menunjukkan kucing-kucing tersebut sempat mengalami kejang-kejang.

Beberapa saat kemudian si kucing menemui ajalnya.

Ketua RW 05 Sunter Agung, Nurus Shobah mengatakan, fenomena puluhan kucing mati misterius sudah terjadi selama sekitar dua pekan.

Menurut dia, setidaknya sudah 21 kucing yang mati mendadak di wilayah Sunter Agung.

"Jumlah kucing yang mati sudah mencapai 21 ekor," kata Nurus, Selasa (11/7/2023).

Nurus mengatakan, kucing-kucing tersebut bukan tergolong hewan liar. "Kucing-kucing itu ada yang memelihara walaupun kadang-kadang ke luar rumah," sambungnya.

Nurus menambahkan, fenomena kucing mati mendadak dan misterius terjadi di lima RT di wilayah RW 05 Sunter Agung yakni RT 01, 06, 11, 12, dan RT 15.

"Penyebabnya belum ke-detect, hanya para pemilik memperhatikan proses sakitnya, begitu cepat, nggak sampe sehari, langsung sakit dan mati," ujarnya.

Menurut Nurus, pihak Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (KPKP) Jakarta Utara sudah meninjau lokasi dan mengambil beberapa sampel bangkai kucing.

"Oleh dokter ahli dari Dinas KPKP sudah dibawa ke laboratorium, hasilnya menunggu tiga hari," katanya. (m38)

 

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved