Makan Bergizi Gratis

Pilar Saga Ichsan Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis di Tangerang Selatan

Kalau tidak dihabiskan nanti tidak  disayang Allah, nasi kalau dibuang kasian, usahain dihabisin, kalau udah kenyang, nanti dilanjut makan lagi

Penulis: Ikhwana Mutuah Mico | Editor: Joseph Wesly
TribunTangerang/Ikhwana Mutuah Mico
Pilar Saga Ichsan di TK Negeri Pembina 1 saat uji coba Makan Bergizi Gratis, Kamis (5/12/2024). 
Laporan Wartawan TribunTangerang.com, Ikhwana Mutuah Mico
TRIBUNTANGERANG.COM, CIPUTAT- Wakil Wali Kota Tangerang Selatan, Pilar Saga Ichsan, menjalani uji coba program Makan Bergizi Gratis (MBG) di TK Negeri Pembina 1 Tangerang Selatan (Tangsel), Kamis (5/12/2024).
Makan Bergizi Gratis (MBG) merupakan program Presiden Prabowo Subianto dan wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.
"Program ini sudah digaungkan lama, Insya Allah akan digaungkan tahun depan," ucap Pilar Saga Ichsan, Ciputat, Tangerang Selatan, Kamis (5/12/2024).
Di hadapan puluhan murid, Pilar memberikan wejangan kepada seluruh anak-anak untuk menghabiskan makanan ketika nantinya progam berlangsung.
"Kalau sudah dapat makan.. makanan dihabiskan ya supaya cepat besar dan pinter," ucap Pilar kepada seluruh anak.
"Kalau tidak dihabiskan nanti tidak  disayang Allah, nasi kalau dibuang kasian, usahain dihabisin, kalau udah kenyang, nanti dilanjut makan lagi, kalau udah pinter biar cepet besar," imbuhnya.
Program Makan Bergizi Gratis ini bertujuan untuk memberikan asupan makanan bergizi dan sehat bagi anak-anak di sekolah.
Pilar mengatakan Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mengonfirmasi bahwa program makan bergizi untuk masyarakat akan dilaksanakan pada bulan Januari 2025 mendatang. 
Pilar mengatakan jika program ini akan dibiayai melalui anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tangsel, dengan dukungan dari pemerintah pusat.
"InsyaAllah program makan bergizi insyaallah dilaksanakan januari melalui APBD Tangsel, tinggal menunggu juknis dan juklak seperti apa," kata Pilar.
Menurut Pilar, saat ini program tersebut masih menunggu petunjuk teknis (juknis) dan petunjuk pelaksanaan (juklak) yang akan menjelaskan secara rinci mengenai alokasi anggaran dan mekanisme pelaksanaan. 
"InsyaAllah program makan bergizi insyaallah dilaksanakan januari melalui APBD Tangsel, tinggal menunggu juknis dan juklak seperti apa," kata Pilar.
Porsi anggaran yang akan disediakan oleh pemerintah pusat dan daerah juga masih dalam tahap finalisasi.
"Secara detail secara juknis ada porsi anggaran baik pemerintah pusat maupun daerah besaran berapa nanti di finalisasi secara verbal, penyampaian sekian persenAPBD sekian persen dari pusat," pungkasnya. (m30)

Informasi lain dari Tribuntangerang.com via saluran Whatsapp di sini

Baca berita TribunTangerang.com lainnya di Google News

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved