Berita Seleb
Anak Bungsu Terpukul Atas Meninggalnya Nurul Qomar, Keluarga Ajarkan Keikhlasan dan Menerima Takdir
Anak ketiga Qomar, mengungkapkan rasa kehilangan yang mendalam dari adik perempuan semata wayangnya, Zizah setelah kepergian sang ayah.
Penulis: Ikhwana Mutuah Mico | Editor: Joko Supriyanto
Laporan Wartawan TribunTangerang.com, Ikhwana Mutuah Mico
TRIBUNTANGERANG.COM, PAGEDANGAN - Keluarga komedian Nurul Qomar mencurahkan perasaannya setelah kepergiannya.
Anak ketiga Qomar, mengungkapkan rasa kehilangan yang mendalam dari adik perempuan semata wayangnya, Zizah setelah kepergian sang ayah.
"Kemarin ketika abah meninggal dunia. Nih zizah yang paling nangis kencengnya karena ditinggal Abah," kata Soebagdja Salim saat ditemui di Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Kamis (9/1/2025).
Sebagai kakak, ia mengajarkan perasaan itu memberikan pengertian dengan penuh kasih.
"Jadi di situ kita bilang enggak apa apa sedih, sedih itu manusiawi, dan abah jg selalu mengajarkan kalau sedih ya nangis, kalau senang tertawa. Jadi, jangan ditahan. Semua itu manusiawi," kata Soebagdja Salim.
"Adik kami yang paling kecil, enggak apa apa kalau sedih nangis saja, tetapi harus ingat sekarang abah sudah dipanggil sama Allah SWT, jadi Allah sudah lebih sayang sama Abah. Jadi, biarkan kita ikhlas sebagai keluarga," imbuhnya.
Baca juga: Isak Tangis Eko Patrio di Pemakaman Qomar, Sebut Kehilangan Besar bagi Dunia Komedi Indonesia
Meski begitu, keluarga tetap berharap adik mereka yang paling kecil bisa memahami dan menerima kehilangan tersebut dengan hati yang lapang.
"Insya Allah sudah ngerti," pungkasnya.
Sebagai informasi, mendiang Nurul Qomar meninggalkan 5 putra, Arya Bahupringga, Dimas Sufiabiyasa, Soebagdja Salim, Syafiq Maulana Panggi, Rahardja Adiwijaya dan satu putri bernama Zizah.
komedian Nurul Qomar alias Abah Qomar meninggal dunia, Rabu (8/1/2025) pukul 17.21 WIB.
Qomar menghembuskan nafas terakhirnya di rumah sakit di RSUD Kabupaten Tangerang setelah melawan penyakit kanker usus besar stadium 4. (m30)
Informasi lain dari Tribuntangerang.com via saluran Whatsapp di sini
Baca berita TribunTangerang.com lainnya di Google News
Joe Taslim Ungkap Momen Main Film Mortal Kombat 2 Bareng Idolanya Hiroyuki Sanada |
![]() |
---|
Hotman Paris Sedih Razman Arif Nasution Divonis 1,5 Tahun Penjara: Kasihan Perantau dari Kampung |
![]() |
---|
Dikabarkan Meninggal Dunia, Fahmi Bo Mengaku Tak Kaget: Udah Sering Diberitain Begini |
![]() |
---|
Film Sukma Tembus 1 Juta Penonton, Baim Wong Bangga di Tengah Gempuran Hollywood |
![]() |
---|
Pratama Arhan Kini Berstatus Duda dan Azizah Salsha Janda usai Pembacaan Ikrar Talak di PA Tigaraksa |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.