Pendidikan
Cara Orangtua Menumbuhkembangkan Kreativitas Anak
Orangtua bisa menciptakan anak kreatif. Ada tips yang bisa diterapkan orangtua dalam pola asuh sehingga bisa memiliki anak kreatif.
Penulis: Ign Agung Nugroho | Editor: Intan UngalingDian
3. Kebebasan
Memberikan kebebasan pada si kecil. Alasannya, kebebasan membuat anak semakin mudah untuk membangun kreativitasnya.
Baca juga: Anak Usia 12 Tahun Kebawah Boleh Masuk Mal di Tangerang, Ini Aturan Terbaru PPKM dari InMendagri
Baca juga: Kisah Pendiri Yayasan Griya Bina Karya ABK, Ingin Anak-anak Bisa Mandiri
4. Orangtua jadi teladan
Orangtua harus menjadi contoh nyata 'orang kreatif'.
"Orang tua bisa menunjukkan betapa menyenangkannya menjadi orang kreatif di rumah seperti kreatif dalam memasak dan lainnya," ujar Yohana.
5. Perkaya sudut pandang
Orangtua harus memberikan berbagai sudut pandang dengan memperkaya pengetahuan anak.
Orangtua banyak baca buku dan berdiskusilah dengan anak tentang sekitar untuk memperkaya ilmu pengetahuan anak.
6. Suportif
Jadilah orangtua yang suportif. Berdasarkan studi, kreativitas terbentuk pada motivasi dalam diri anak.
"Sehingga ketika anak nyaman melakukan kegiatan tertentu maka kreativitas akan lebih mudah terbangun," kata Yohana.
7. Apresiasi
Menunjukkan apresiasi terhadap kegiatan anak, menghargai usaha anak baik dari orangtua dan lingkungan sehingga anak akan terpacu untuk berkreasi lebih lagi.
Yohana juga menyarankan kepada orangtua untuk cerdas memilih bentuk permainan yang cocok bagi anak.
Permainan itu dipilih berdasarkan umur dan kebutuhannya.
"Permainan yang tepat juga sangat berguna untuk mendorong kreativitas bagi anak."
"Kreativitas sangatlah berguna bagi salah satu modal kesuksesan seseorang di masa depan," katanya.
Salah satu bentuk permainan yang disarankan oleh Yohana adalah dalam bentuk explorasi permainan yang berbasis seni.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/tangerang/foto/bank/originals/Anak-menggambar11110.jpg)