Capres 2024
Prabowo Gendong Kucing Kesayangan Salpia Saat Kampanye di Batam
Capres nomor urut 2 Prabowo Subianto menggendong kucing saat tampil di panggung kampanye di Batam, Sabtu (13/1/2024).
Wanita berumur 35 tahun itu mengaku terharu bahkan mau pingsan saat kucing kesayangannya digendong prabowo.
"Ya Allah senang banget ya Allah Mocca digendong ma Pak Prabowo," ucap warga Bengkong ini kepada TribunBatam.id, Sabtu (13/1/2024).
Awalnya Salpia mencoba mendekat ke panggung sambil menggendong kucingnya dengan erat agar tidak lepas.
Begitu mendekati panggung, Prabowo Subianto pun meminta menggendong kucing miliknya.
Salpia sendiri mengaku tak bisa berkata-kata kucing yang ia bawa dari rumah mampir digendong Prabowo.
Ia hampir menangis begitu melihat kucingnya tenang di pelukan Prabowo Subianto.
"Tak bisa berkata-kata, terharu sekali," ucapnya yang ditemui setelah acara.
Salpia sendiri mengaku memang sejak hendak menuju Temenggung sudah niat turut membawa kucing kesayangannya tersebut.
Pasalnya ia mendapatkan informasi bahwa Prabowo suka sama kucing.
"Saya sengaja bawa kucing karena saya tahu bapak Prabowo suka sama kucing, jadi saya membawa kucing saya,"kata Salpia sambil jingkrak-jingkrak.
Salpia mengaku mengetahui Prabowo Subianto suka sama kucing berkat mengikuti Instagram Prabowo Subianto.
Salpia mengatakan sudah lama menjadi followers Prabowo.
Ia makin bangga menjadi followers Prabowo setelah mengetahui Prabowo juga sama kucing.
Prabowo memang dikenal penggemar kucing.
Beberapa kali dia memposting kucing kesayangannya di media sosial pribadinya sebelum Pilpres 2024.
Ganjar-Mahfud Kampanye Akbar dari Solo ke Semarang, Tandai Era Jokowi ke Era Ganjar Pranowo |
![]() |
---|
Tanpa Sebut Nama, Ahok Minta Rakyat Jangan Coblos Penipu yang Pernah Umbar Janji DP Rumah 0 Persen |
![]() |
---|
Soroti Kesenjangan Warga Kaya dan Miskin, Anies: Ketimpangan Jadi Salah Satu Masalah Terbesar di RI |
![]() |
---|
Hajatan Rakyat di GBK Dihadiri Ganjar-Mahfud, Ahok Hingga Slank dan Jamrud Juga Tampil |
![]() |
---|
Tegaskan Sikap Politiknya, Ahok Rela Mundur dari Komisaris Utama Pertamina Demi Dukung Ganjar-Mahfud |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.