Kuliner

Cita Rasa Paripurna Sejak 1971, Cakue Koh Atek di Pasar Baru Dijual Sampai Amerika

Dibantu sang istri, Koh Atek berjualan cakue sejak 1971 di sebuah gang kecil, Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat. 

Penulis: Nuri Yatul Hikmah | Editor: Ign Agung Nugroho
Tribun Tangerang/Nuri Yatul Hikmah
Koh Atek saat menjajakan cakue di kiosnya di Jalan Belakang Kongsi, Pasar Baru, Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat, Sabtu (11/3/2023). 

"Nah pernah ada (pembeli) yang beli terus dikirim sampai Amerika, dalam bentuk frozen sudah jadi. Mungkin nanti gorengnya di sana pakai airfryer atau apa enggak ngerti saya," lanjut dia. 

Selain Amerika, penduduk lokal Jakarta juga banyak memburu cakue legendaris buatannya itu.

 

Baca juga: Kuliner Jakarta, Nostalgia dengan Jajanan Masa Kecil di Pasar Nusantara Sarinah

 

Baca juga: Kuliner Jakarta, Tongseng dan Sate Pak Budi di Pondok Bambu, tak Bau Prengus dengan Rempah kuat

 

Mereka kebanyakan datang dari Cibubur, Depok, Bogor, menggunakan kereta untuk sekadar mencicipi jualannya itu.

Dalam sehari, Koh Atek dan sang istri mampu membuat adonan berkilo-kilo tepung terigu.

Atau jika sudah jadi, bisa menghasilkan lebih dari 200 potong cakue dan kue bantal tiap harinya, berantung pada tenaga keduanya.

"Kalau lagi rajin, bikin banyakan. Kalau malas ya enggak, tapi cukup lah buat makan sehari-hari," kata dia.

"Bisa sih ratusan lebih seharinya, kalau seminggu double lebih dari 200 atau seribu pesanan," lanjutnya.

Kakek dua cucu itu menyebut, satu potong cakue dan kue bantal dibanderol dengan harga Rp 6.000.

Dengan harga segitu, pembeli juga mendapatkan satu bungkus saus pedas manis yang diraciknya sendiri bersama sang istri. 

Koh Atek menuturkan, kedai kecilnya itu buka dari Selasa sampai Minggu, mulai pukul 10.00 WIB - 15.00 WIB.

Namun, khusus pada Sabtu dan Minggu, kedainya buka lebih lama, yakni hingga pukul 16.00 WIB.

Kelezatan cakue dan kue bantal Koh Atek itu juga disampaikan salah satu pembeli, Xena (23) yang sengaja datang dari Petojo, Gambir, untuk mencicip panganan legendaris satu ini. 

Menurutnya, selain lezat, cakue Koh Atek ini memiliki cita rasa yang paripurna ketika masuk ke dalam mulut.

Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved