Berita Seleb

Raisa dan Hamish Daud Tak Hadir di Sidang Cerai Hari Ini, Kuasa Hukum Ungkap Alasannya

Pengadilan Agama Jakarta Selatan kembali menggelar sidang cerai artis, yakni pasangan Selebriti Raisa dan Hamish Daud, Senin (17/11/2025).

Penulis: Arie Puji Waluyo | Editor: Joko Supriyanto
Dok Pribadi
Raisa Andriana bersama suaminya Hamish Daud. 

Putra mengungkapkan bahwa Raisa membenarkan pernyataan Hamish kalau hubungan dengan Sabrina Alatas hanyalah teman saja.

"Mereka sudah berteman ya, katanya sudah 10 tahun. Jadi, yang sifatnya rumor kita tidak tanggapi," tegasnya.

Namun, Putra masih menutup rapat mulutnya soal alasan Raisa menceraikan Hamish, setelah delapan tahun membina rumah tangga.

"Nah, itu soal materi, kami tidak bisa saya ungkap," ucapnya.

Namun, Putra Lubis memastikan kalau hubungan Raisa dan Hamish Daud masih baik-baik saja walau keduanya sudah sepakat untuk berpisah.

"Masih baik, komunikasi juga masih jalan karena ada anak," ujar Putra Lubis. 

Dapatkan Informasi lain dari Tribuntangerang.com via saluran Whatsapp di sini

Baca berita TribunTangerang.com lainnya di Google News

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved